Tertawa Bisa Kurangi Rasa Sakit 10% Lho

Studi peneliti Universitas Oxford menunjukkan tertawa adalah obat terbaik mengurangi rasa nyeri. Tertawa terbahak-bahak memberi efek lebih besar dibandingkan tertawa yang ditahan atau terkekeh-kekeh.

Tertawa hingga perut terguncang-guncang mampu mengurangi 10% rasa sakit. Hasil penelitian dipublikasikan dalam Proceedings of Royal Sociecty B. Menurut pemimpin peneliti, Robin Dunbar, tubuh seseorang akan menghasilkan endorfin saat tertawa terbahak-bahak. Zat ini menimbulkan perasaan senang dan mengurangi rasa nyeri. “Komedi kasar atau komedi situasi memberi efek pengurangan rasa sakit lebih tinggi dibandingkan dengan komedi cerdas,” kata Dunbar kepada BBC, Selasa.

Komentar